Rabu, 28 November 2012

Generasi sinergi – Barry Likumahuwa Projec


Selama ini saya sering mendengar nama BLP, baik melalui acara-acara kampus sekelas JGTC maupun buah bibir teman-teman saya yang suka datang ke acara semacam JGTC. Awalnya saya tidak tertarik biasa saya dengarkan. Namun ada satu lagu yang sangat digandrungi oleh teman-teman saya sehingga mau tak mau saya pun mendengarkannya. Ya, generasi sinergi.

Saya pun mulai penasaran. Seperti apa lagu yang selama ini digandrungi teman-teman saya itu. Saya pun mulai mencarinya di internet dan menonton videonya di youtube. Setelah saya mendengarkan lagu tersebut dari awal sampai akhir, saya pun paham mengapa lagu ini sangat digandrungi. Teman-teman saya memang menyukai musik jazz dan nuansa jazz sangat kental di lagu ini. Melodinya  sangat catchy, tipikal lagu yang disukai oleh anak ‘gaul’ zaman sekarang lah, hehe. Selain itu, lagu ini membawa pesan yang sangat positif; mengajak para pemuda untuk bersatu, bersinergi untuk membangun Indonesia yang lebih baik. cara yang sangat positif untuk mengajak pemuda Indonesia semakin mencintai negerinya dan menyadarkan bahwa dirinya adalah aset bangsa yang tak ternilai harganya, terutama japabila sesama pemuda bersama membangun bangsa. Cita-cita yang mungkin muluk namun sangat saya apresiasi.

Satu hal yang yang mengganjal dan membuat saya akhirnya menulis di sini adalah lirik yang ada pada lagu ini. Saya sangat kecewa dengan pemilihan kata dalam lagu ini. Pencampuran bahasa Indonesia dengan bahasa Inggris membuat pesan dari lagu ini kurang terasa secara utuh. Ya, ini memang subyektif karena saya sendiri tidak menyukai lagu dengan lirik bahasa Inggris. Saya rasa lirik yang dibuat dengan kalimat sastra lebih manis daripada lirik dengan bahasa Inggris. 

Selain itu, pelafalan kata ‘sinergi’ yang seharusnya dilafalkan dengan bahasa Indonesia menjadi [si-ner-gi], dilafalkan dengan aksen bahasa Inggris, yaitu [si-ner-ji]. Padahal kata ‘sinergi’ dipadankan dengan kata ‘generasi’ yang-saya yakin- diambil dari bahasa Indonesia.  Kesalahan pelafalan ini cukup mengganggu saya karena pelafalan dengan cara seperti itu bisa saja menjadi acuan oleh orang lain untuk mengucapkan kata ‘sinergi’. Mari kita bayangkan jika ada kasus seperti ini:
A: “eh kata sinergis itu dibacanya [si-ner-gi] atau [si-ner-jis] sih?”
B: “[si-ner-jis] dong. Coba dengerin aja lagu generasi sinergi-nya BLP”
Saya pun mengakui referensi tidak ilmiah seperti ini sering dilakukan dalam keseharian kita. Oleh karena itu, saya rasa lagu ini cukup bermasalah ditinjau dari segi lirik. 

Saya bukannya tidak menyukai lagu ini. Saya akui instrumen dan pesan yang dibawa oleh lagu ini sangat baik. saya sendiri masih sering mendengarkan lagu ini. Namun harus saya akui bahwa lagu ini memiliki kualitas lirik yang buruk –dalam perspektif pribadi-. Bagaimana pun, saya tetap mengapresiasi lagu ini  yang membawa pesan yang sangat positif bagi Indonesia.

Lirik lagu Generasi Sinergi- BLP:
Moves to the beat to the rhythm
Moves to the beat to the rhythm
Waktunya pemuda tidak hanya berdiam diri saja
Kita harus bisa berdiri dan berkarya bagi bangsa
Moves to the beat to the rhythm
Moves to the beat to the rhythm
Bangkit bersama generasi synergy

Yakinkan dirimu engkau bisa taklukkan dunia
Bersama kita coba buat beat
Never resist or quit, take some speed
Kolaborasi dan karya synergy hasrat jiwa
We are the chances the Indonesia need
Yes indeed, generasi synergy

Maaf kalo sejak lama kami gusar, kesal
Karna kita tak sepenuhnya sadar
Bahwa tak cukup sadari kita bangsa besar
Kalo mental kita masih bagai majikan saja
Sinergikan usaha segala karya
lyricsalls.blogspot.com
Kita pelaku jangan diam saja
You've been askin' for the world to change,
Ain't nothin's gonna change if you decided not to do a thing

(Moves to the beat to the rhythm, moves to the beat to the rhythm)
Moving to the beat to the rhythm, moving to the beat to the rhytm
(moves to the beat to the rhythm, moves to the beat to the rhythm)

Yakinkan dirimu engkau bisa taklukkan dunia
Bersama kita coba buat beat
Never resist or quit, take some speed
Kolaborasi dan karya synergy hasrat jiwa
We are the chances the Indonesia need
Yes indeed, generasi synergy

Take one step and slide beside
Want to make a better place
Man you decide, generasi synergy
Say take one step and slide beside
Want to make a better place
Man you decide, generasi synergy

Jumat, 16 November 2012

Satu Sudut Pandang

Bertemu dengan pemuja yang mengidolakan seseorang
Mencintainya dari lubuk hati terdalam
Terpukau pada setiap kata yang tebentuk melalui setiap langkah pena-nya

Kami mencintai orang yang berbeda
Namun tahu bahwa kami sama rasa
Karna hanya dapat mencinta tanpa meminta
Memandang tanpa pernah berjumpa
Terpukau tanpa pernah bercengkerama

Kami, sama-sama hanya bisa diam
Menikmati karya-karyanya
Merasakan setiap sensasi klimaks yang diperoleh darinbuah pikirnya
Karena berhasil menelurkan tunas-tunas bangsa pelaju mimpi mereka
Mimpi besar menuju kesejahteraan bangsa yang selama ini diperjuangkan, dibela, dan dijunjuung mulia

Doakan kami, Gie
Doakan kami, Hatta
Doakan kami, Soekarno
Agar cita-cita kalian tak hanya mengudara
Atau tersalin dalam undang-undang yang diinjak oknum pejabat
Doakan agar kami bisa menjadikan bangsa ini sungguh merdeka